Danrem 083/Bdj Dampingi Wakil Presiden RI tinjau lokasi Huntap Korban Erupsi Gunung Semeru

    Danrem 083/Bdj Dampingi Wakil Presiden RI tinjau lokasi Huntap Korban Erupsi Gunung Semeru

    LUMAJANG - Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Yudhi Prasetiyo, S.I.P  dampingi kunjungan kerja Wakil Presiden RI (Wapres) Prof. Dr. (H.C.) KH. Ma'ruf Amin meninjau Hunian Tetap  korban erupsi Gunung Semeru di Desa Candipuro Kab. Lumajang, Kamis (02/06/2022).

    Kedatangan Wakil Presiden bersama rombongan dengan menggunakan 3 unit Hellycopter dari Bandara Juanda Surabaya menuju pendaratan Helly di Lapangan Srikandi Kec. Tempeh disambut Danrem 083/Bdj sebagai Dan Satgas Pengamanan VVIP, Forpimda Kab. Lumajang dan pejabat terkait.

    Setelah Ketiga Hellycopter tersebut mendarat rombongan Wapres, yang didampingi, Ka BNPB, Pangdam, Kapolda, dan PJO provinsi Jatim serta Forpimda Kab. Lumajang langsung meninjau Hunian tetap korban erupsi gunung Semeru yang terletak di desa Sumbermujur Kec. Candipura Kab. Lumajang.

    Di Lokasi hunian tetap Wapres disambut oleh Staf kementrian PUPR dan menerima paparan tentang peta Relokasi, dan hasil pencapaian pembangunan rumah hunian tetap yang telah dibangun. Selanjutnya rombongan melanjutkan peninjauan Hunian tetap dan menyapa beberapa penghuni yang sudah menempati bangunan rumah.

    Sepintas dari hasil peninjauan bahwa "Pembangunan Huntap sudah layak ditempati dan sarana prasarana hunian sudah siap". Ucapnya.

    Pada pungkasan  peninjauan Wapres menyerahkan bantuan Sembako kepada korban erupsi yang diterima secara simbolis oleh warga hunian".

    Alhamdulilah selama pelaksanaan kunjungan Wakil Presiden RI berjalan lancar dan aman. Danrem selaku Dan Satgas Pam VVIP mengucapkan Terima kasih kepada para Dansatsub Satgas dan Forpimda dalam pelaksanaan mendukung kelancaran kunjungan".ucap Danrem 083/Bdj. (Penrem 083/Bdj)

    LUMAJANG
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Satlantas Polres Kota Batu Lakukan Penyekatan...

    Artikel Berikutnya

    Wakapolda Jatim Pimpin Pakta Integritas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Muspika Jajaran Bersama Unsur Pengamanan Pilkada, Patroli Gabungan Keliling TPS Diwilayah, Jelang Pemungutan Suara
    Vinanda Sungkem Orang Tua Sebelum Nyoblos di TPS 03 Banaran
    Penuh Perjuangan, Petugas Distribusikan Logistik Pilkada Menggunakan Kuda ke TPS Terpencil di Jember

    Ikuti Kami